RESPON PERTUMBUHAN TERHADAP PERIODITAS MATAHARI


Berdasarkan respon tanaman terhadap fotoperioda, tanaman dibagi atas tiga golongan yaitu :
1.      Tanaman Hari Pendek (Short Day Plant)
Tanaman hari pendek adalah tanaman yang hanya dapat berbunga bila panjang hari kurang dari batas waktu kritisnya (panjang hari maksimum). Batas waktu kritis untuk tanaman hari pendek 11-15 jam, tanaman hari pendek akan mengalami pertumbuhan vegetatif terus-menerus apabila panjang hari melewati hari kritis, dan akan berbunga di hari pendek di akhir musim panas dan musim gugur. Tetapi tanaman hari pendek tidak akan berbunga di awal hari pendek di musim semi, dan akan berbunga di akhir musim semi.
Hal ini dipengaruhi oleh suhu yang memungkinkan untuk melanjutkan fase perbungaan dan pertumbuhan vegetatif yang tersedia pada saat itu belum mencukupi untuk mengantarkan tanaman ke pembungaan. Tanaman yang peka terhadap fotoperiode, pembungaan dan pembentukan buahnya sangat ditentukan oleh panjang hari. Dengan perbedaan panjang hari 15 menit saja sudah berarti bagi terbentuknya bunga.
Contoh: Kasluba (Euphorbia pulcherrima), ketela rambat (Ipomoea batatas), Nanas (Ananas comosus),dan padi (Oryza sativa), Krisan, poinsettia, dan beberapa varietas kacang kedelai.
2.      Tanaman Hari Panjang  (Long Day Plant)
Tanaman berhari panjang adalah tanaman yang menunjukkan respon berbunga lebih cepat bila panjang hari lebih panjang dari batas kritis tertentu (panjang hari minimum), atau disebut juga tanaman yang bermalam pendek. Batas waktu kritis untuk tanaman hari panjang 12-14 jam. Kombinasi suhu dan panjang hari yang mengontrol pertumbuhan dan generatif pada beberapa jenis tanaman hari panjag sebenarnya dapat diciptakan dengan perlakuan-perlakuan terhadap tanaman. Misalnya penyinaran singkat di malam hari untuk memperpendek periode gelap.
Contoh: Bayam, Lobak, selada, iris, dan banyak varietas sereal lain, Kaliki (Richinus communis) dan kentang (Solanum tuberosum).

3.      Tanamna Hari Netral (Natural Day Plant)
Tanaman berhari netral (intermediete) adalah tanaman yang berbunga tidak dipengaruhi oleh panjang hari. Tanaman intermediete dalam zona sedang bisa berbunga dalam beberapa bulan. Tetapi tanaman yang tumbuh di daerah tropik yang mengalamai 12 jam siang dan 12 jam malam dapat berbunga terus menerus sepanjang tahun. Oleh karena itu tanaman yang tumbuh di daerah tropik pada umumnya adalah tanaman intermediete. Tanaman intermediete memerlukan pertumbuhan vegetatif tertentu sebagai tahap untuk menuju tahap pembungaan tanpa dipengaruhi oleh fotoperiode. Contoh tanaman hari netral adalah  mawar, anyer, dan bunga matahari.


SUMBER PUSTAKA


Related Posts:

0 Response to "RESPON PERTUMBUHAN TERHADAP PERIODITAS MATAHARI"

Post a Comment